Senin, 16 April 2012

Seri Bahasa Arab: IDHOOFAH


Bismillaah. Sobat blogger sudah tau kan tentang IDHOOFAH ?? apakah itu? Kalo belum tahu, simak deh penjelasan berikut ini.....

Nah, kali ini saya sedikit berbagi catatan saya nih ketika muraja'ah bahasa arab dasar di grup Salaf on Facebook beberapa waktu lalu, dari al akh Abu Fajri Khusen dan al akh Abu Miqdad Abdurrazzaq al atsariy.

ga sabar yaa pengen langsung nyimak... okey, ini dia...

Idhoofah itu penyandaran atau penisbatan suatu isim pada isim yang lainnya. Susunannya adalah Mudhoof dan mudhoof ilayh.

Abu Fajri Khusen
Idhofah artinya menyandarkan atau menisbatkan sesuatu pada sesuatu.
Mudhoof ialah kata yg disandarkan

sedangkan mudhoof ilaih ialah yg disandari.

Seperti : Rosululloh. Kata rasul disandarkan kepada Alloh.


Kalimat idhofah dapat digunakan untuk 3 makna,
1. Bermakna min (dari).
Misal : khootamu hadiidin (cincin besi). Artinya cincin dari besi.
'ashiirul burtuqooli=jus jeruk. artinya jus dari jeruk.

2. Bermakna milik/kepunyaan,
misal: kitaabu muhammadin (buku muhammad) artinya buku milik muhammad.

3. Bermakna fii (di dalam).
Misal: 'adzaabul qobri (siksa kubur), artinya siksa di dalam kubur.

Jadi, idhoofah tidak hanya bermakna milik.

Abu Miqdad Abdurrozzaq Al-atsariy

المضاف اسم نسب إلى اسم بعده، فتعرف بسبب هذه النسبة أو تخصص

Mudhof adalah isim yang dinisbatkan kepada isim yang setelahnya, lalu ia menjadi ma'rifat atau menjadi khusus dikarenakan penisbatan ini

المضاف يحذف تنوينه عند الإضافة إذا كان منوناً قبلها. وتحذف نونه إذا كان مثنى أو جمع مذكر سالما

Mudhof tanwinnya dibuang ketika di-idhofahkan jika sebelumnya dia bertanwin, dan nuun-nya dibuang jika mutsanna atau jama'mudzakkar salim

المضاف إليه اسم يأتي بعد المضاف، وهو مجرور

Mudhof ilaih adalah isim yang terletak setelah mudhof dan dia majrur


________________***________________

Nah, itu tadi catatan penting dari beliau berdua. berikut kesimpulannya:
1. Idhoofah adalah penyandaran sesuatu kepada sesuatu. terdiri dari mudhoof dan mudhof ilayh.
2. mudhoof adalah isim yang disandarkan pada isim setelahnya. kaidah mudhoof: tidak didahului alif lam dan tidak tanwin, nun nya dibuang jika mutsanna atau jama' mudzakkar saalim.
3. mudhoof ilayh adalah isim yang disandari dan terletak setelah mudhoof. kaidah mudhoof ilayh: majrur.
4. idhoofah mencakup pengertian fiy (di dalam), min (dari), dan li (milik).

yap, demikian saja yang dapat saya share dari pelajaran kali ini. Bila ada yang kurang silahkan sobat blogger melengkapi...  jazaakumulloh khoyron

salam semangat!

*ummu hufaizh

4 komentar:

أبو فجر خسين mengatakan...

numpang murojaah

akhwat~biasa~aza mengatakan...

ahlan wa sahlan yaa abaa fajri. tafadhdhol jika mw menambahkan yg dirasa kurang..

ARIS MALZUMUL mengatakan...
Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.
ARIS MALZUMUL mengatakan...

mantabbb

Posting Komentar

 

Great Morning ©  Copyright by UMMU HUFAIZH bLog | Template by Blogger Templates | Blog Trick at Blog-HowToTricks